Rokan Hulu – Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau nomor urut 2 melaksanakan kampanye Dialogis sekaligus jalin silaturahmi bersama majelis pimpinan cabang pemuda pancasila kabupaten Rokan Hulu di desa suka damai DK-5 kecamatan tambusai utara, Kabupaten Rokan hulu Riau, Kami (24 Oktober 2024).
Dalam kampanye yang di hadiri oleh calon gubernur riau nomor urut 2 Muhammad Nasir tersebut turut hadir ketua MPC PP kabupaten rokan hulu Syahmadi Malau, wakil ketua DPRD kabupaten rokan hulu dari fraksi Gerindra Porkot lubis serta seluruh pengurus anak cabang pemuda pancasila se kabupaten Rokan hulu.
Di hadapan ribuan masyarakat dan anggota pemuda pancasila kabupaten rokan hulu yang hadir, calon gubernur nomor urut 2 Muhammad Nasir menyampaikan visi misinya untuk menuju riau emas dan membuat masyarakat riau yang sejahtera.
Muhammad Nasir menyampaikan visi dan misinya yakni menggratiskan seragam dan perlengkapan anak sekolah, jalan mulus jembatan bagus, pupuk tersedia bagi petani dengan harga terjangkau, perobatan gratis dengan pelayanan yang memadai, beasiswa bagi siswa yang berprestasi yang tidak mampu baik dalam negeri maupun luar negeri S1, S2, S3 dan masih banyak lagi.jelas Nasir.
Di tempat yang sama, ketua majelis pimpinan cabang kabupaten rokan hulu Syahmadi Malau dalam sambutannya mengajak seluruh masyarakat dan anggota pemuda Pancasila se Kabupaten Rokan Hulu untuk bergerak memenangkan calon gubernur riau nomor urut 2 yakni Muhammad Nasir dan Muhammad Wardan.
Syahmadi Malau juga menjelaskan bahwa anggota pemuda pancasila se kabupaten rokan hulu sekitar 6.000 orang yang aktif dan apabila semua bergerak untuk memenangkan pasangan calon gubernur riau nomor urut 2 yakni Muhammad Nasir- Muhammad wardan insyaallah calon gubernur riau nomor urut 2 ini pasti menang di kabupaten Rokan hulu.
Syahmadi malau juga menekankan kepada seluruh anggota pemuda pancasila se kabupaten rokan hulu untuk bergerak mensosialisasikan visi dan misi calon gubernur riau nomor urut 2 Nasir-Wardan di desa masing masing dan apabila ada anggota pemuda pancasila yang tidak bergerak untuk memenangkan Nasir-Wardan maka syahmadi malau akan mengevaluasi kinerjanya dan memecatnya sebagai anggota pemuda pancasila kabupaten rokan hulu.
“Karena hal ini berbanding lurus dengan semboyan pemuda pancasila yakni sekali layar terkembang surut kita berpantang,”jelas Malau. (lsc/yoga)